Aplikasi di Handphone anda yang dapat menghasilkan uang

Aplikasi di Handphone anda yang dapat menghasilkan uang
AplikasiATMPonsel

Wednesday, April 25, 2012

Stop Selling Life Insurance ... Why ???


Terkaget-kaget saya membaca sebuah tulisan dari seorang member MDRT Indonesia yang menulis "Stop Selling Life Insurance" pertama membaca judulnya langsung muncul pertanyaan kenapa ???
(MDRT - Million Dollar Round Table = adalah organisasi asuransi jiwa seluruh dunia, dimana membernya adalah orang-orang pilihan dan terbaik dibidang asuransi jiwa, cukup sulit untuk masuk menjadi member MDRT) Kenapa seorang Member MDRT menulis demikian ????

Kenapa ??? terjawab sudah kenapa seorang member MDRT mengeluarkan ungkapan tersebut ... ya ... sesuai dengan tujuan saya menulis di blog ini salah satunya adalah untuk membantu rekan-rekan untuk lebih mengetahui tentang "Life Insurance"

Jadi sebenarnya dalam tulisan itu disebutkan bahwa seorang agen Asuransi lebih baik jangan lagi menjual asuransi kepada calon clientnya .... apabila mereka tidak dapat membantu client untuk melihat dan memahami bagaimana mereka, keluarga mereka akan mendapat keuntungan dengan memiliki auransi yang mereka diambil ( I must help my prospects to see and understand how they, their family will benefit by owning life insurance!”)

Jadi kami harapkan anda yang memiliki asuransi dapat mencari tahu tentang pemahamanan kenapa anda memiliki asuransi, apa saja keuntungan yang diperoleh dengan memilikinya .... apabila anda belum mendapatkannya .... hal pertama yang perlu anda lakukan adalah menghubungi Agent anda untuk meminta kejelasan atas asuransi yang sudah anda miliki .... setuju ....!!
Kalau anda belum mendapatkan jawabannya, jangan sungkan atau ragu untuk menghubungi kami ... karena kami bersedia berdiskusi dengan anda dan menjelaskan kenapa anda harus memiliki asuransi, apa manfaat dari memiliki asuransi tersebut.

Ada suatu ungkapan yang maknanya menurut saya sangat menyentuh kita, kita juga perlu tanyakan pada diri kita sendiri masing-masing," Apa yang akan terjadi dengan keluarga saya dan pasangan, jika saya meninggal tanpa asuransi jiwa yang cukup ..... Apakah keluarga saya dapat menjaga rumah mereka, menaruh makanan di meja, anak-anak mampu kuliah, mengambil liburan dll, jika mereka kehilangan pendapatan saya, ??"

Apakah pertanyaan itu mengganggu teman-teman .... apabila hal ini mengganggu teman-teman segeralah temui agent anda, karena agent anda akan membantu anda untuk mempersiapkan semuanya, persiapan dana pendidikan buat anak-anak anda, persiapan masa pensiun anda, persiapan apabila kondisi tidak terduga terjadi pada anda .....

Sekali lagi kami ingatkan apabila agent anda tidak mampu menjelaskan dan memberikan kepuasan pelayanan terhadap teman-teman .... maka kami bersedia membantu teman-teman untuk berdiskusi tentang hal-hal tersebut diatas ... komitmen kami sesuai dengan iklan di Prudential ... "Always listening, always understanding...!!"

Untuk itulah kami ada ..... kami belajar, kami dididik untuk memberikan pelayanan kepada anda.

Best Regards

Leonardus, AChFP
Ur Financial Practioner


Wednesday, April 18, 2012

No Harga Diri but Value of Life

Kamu memang tidak punya harga diri ???
Pernah anda mendengar amarah teman atau orang terdekat anda tentang Harga Diri ???
Emank kita punya Harga Diri ??? Emank berapa Harga Diri anda ???
Kalau berbicara tentang harga kok rasanya seperti dipasar atau tempat perdagangan, kalau kita sudah bisa menyebutkan berapa Harga Diri anda maka sebenarnya anda siap untuk diperjual belikan ...

Setuju dengan ungkapan tadi ??? kalau tidak setuju tidak perlu dilanjutkan membaca tulisan ini ... tapi kalau penasaran ... lanjutkan ya ....

Menurut saya dan beberapa orang yang tidak mau memiliki Harga Diri ... saya anjurkan untuk kita memiliki Value of Life atau Nilai Diri .... ingat jangan HARGA .... nanti dibeli loh ....

Value of Life merupakan kelanjutan dari tulisan sebelumnya tentang seberapa besar sih Uang Pertanggungan yang harus kita miliki ... Karena kita memiliki Value of Life maka kita perlu memiliki perlindungan ... kalau anda tidak memiliki Value of Life anda tidak lebih baek daripada Domba Garut (masih ingat tentang kenapa kita berbeda dengan domba garut, kalau lupa bisa ikuti tulisan sebelum-sebelumnya).

Berapa sih Value of Life kita ... menurut anda bagaimana cara menghitung Value of Life kita ??? banyak cara yang diajarkan untuk menghitung value of life .... salah satu yang akan di share disini adalah dengan cara paling sederhana menghitung value of life ....

1. Berapa usia anda saat ini ?? 25, 30, 40 tahun ..... mungkin kita ambil contoh 35 tahun
2. Usia berapa anda mau pensiun ??? 55, 60, 65 ... kita ambil contoh 55 tahun
3. Berapa Income anda saat ini ??? 5 jt, 10 jt, 20 jt .... kita ambil contoh 10 jt
Dengan usia saat ini 35 tahun dan pensiun pada usia 55 tahun, maka ada masa kerja selama 20 tahun, kalau pendapatan per-bulan 10 jt, maka 1 tahun 120 jt, kalau selama 20 tahun berarti 2,4 M (memang gaji kita selama 20 tahun tidak naik-naik ??? 
Makanya kita hitung dengan cara Compunding ternyata jumlah penghasilan yang diperoleh selama 20 tahun kerja, income saat ini 10 jt, dan kenaikan rata-rata 10%, sebanyak 6,8 M

Secara simple mungkin kita bisa sampaikan, apabila kita kemarin meninggal dan keluarga kita menerima warisan sebesar 6,8 M, maka kehidupan mereka tidak akan berubah secara ekonomi, karena kebutuhan financial terpenuhi, jadi kita bisa sampaikan bahwa Value dari anda buat keluarga anda adalah sebesar 6,8 M.

Jadi anda bisa menghitung value anda bagi keluarga anda masing-masing .... berapa ??? 1 M, 2 M, 3 M, atau malah sudah diatas hitungan kita 6,8 M ... kalau lebih dari itu pasti anda adalah orang yang sangat berharga bagi keluarga anda .... value of life anda terhadap keluarga anda sangat tinggi ... anda harusnya sadar berapa value kita ... sangat tinggi ya ....

Nah kembali ke proteksi yang sudah anda miliki ??? berupa uang pertanggungan untuk jiwa anda ...???
Seharusnya sama atau tidak dengan value of life anda ??? Setuju ya seharusnya sama ???
Kalau anda sudah memiliki uang pertanggungan untuk jiwa anda itu sudah BAGUS, namun akan lebih bagus lagi apabila sudah sesuai dengan VALUE of Life anda ...

Kami bantu anda menghitung value of life dan berkonsultasikan tentang hal ini lebih lanjut ... kami berusaha agar semua orang nantinya tahu dan sadar apa yang seharusnya dilakukan dengan asuransi, proteksi dan dana anda untuk masa kini, masa depan, masa jauh-jauh ke depan .... untuk itulah kami ada ...

Contact us for more detail .... Leonardus, 083892128189, 082112195586

Warm regards

Leonardus

Sunday, April 15, 2012

PASKAH vs KELUARGA

PASKAH >< FAMILY Story
Ternyata belajar bisa kita peroleh dimanapun, terimakasih kepada Ibu Lion yang menginspirasi saya dengan ceritanya tentang makna Paskah … saya coba share dalam tulisanku saat ini ,,,,
Kalau menurut ajaran Katholik pekan suci yang dimulai dari Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung sampai dengan malam Paskah adalah suatu peristiwa yang luar biasa, dan menurut Ibu Lion hal ini juga terjadi pada kehidupan rumah tangga Katholik.

Minggu Palma adalah pesta di Yerusalem ketika Yesus masuk ke dalam kota Yerusalem, disambut dengan sangat meriah seperti juga saat kita memulai kehidupan pernikahan kita, sewaktu acara pemberkatan di gereja pasti kita akan dielu-elukan semua orang memandang kita sebagai orang yang sangat penting saat itu. Begitu juga di gedung tempat pesta berlangsung ,,,, apakah yang akan kita alami sebagai raja sehari di hari itu …??? Semua akan mengelu-elukan kita dan pasangan kita, bagaimana rasanya … seperti juga saat Yesus mengalami begitu bahagia dan bersemangat menjalani dan menikmatinya.

Kamis Putih adalah peringatan akan perjamuan terakhir dan penantian Yesus di Taman, berdoa dan merasakan kesendirian, kebimbangan akan melalui suatu peristiwa yang sudah diketahui seperti apa, menerima pengkhiatan dari Yudas, begitu juga dalam kehidupan keluarga …
Setelah kita bersama orang yang kita cintai 24 jam sehari, 7 hari seminggu kita akan merasakan kecewa, karena orang yang kita pilih banyak yang tidak sesuai dengan yang kita bayangkan, dia yang ketika pacaran begitu penyayang namun saat menjadi suami atau istri menjadi menyebalkan, yang penuh perhatian menjadi cuek dan seenak sendiri. Begitu banyak kekecewaan yang kita alami, perbedaan pendapat, pengkhiatan karena banyak janji-janjinya yang tidak dapat ditepati, seperti janji merawat dan mendidik anak berdua namun terlalu sibuk dengan bisnis atau pekerjaannya, janji merawat dan mendidik anak dengan penuh kesabaran, penuh hal positif namun ternyata sering memukul anak lebih mengandalkan emosi ketika berbicara. Itulah kekecewaan dan kesendirian kita seperti yang dialami Yesus, pernah terpikir untuk menyerah ???

Jumat Agung adalah peringatan akan kisah sengsara Yesus Kristus sampai dengan wafat di kayu salib, penuh penderitaan, penuh perjuangan untuk tetap setia akan tugas dari Allah untuk menebus dosa manusia dengan meninggalkan dirinya sendiri untuk setia akan kehendak-Nya.
Begitu juga dengan kehidupan keluarga, kita akan mengalami kesedihan bahkan merasakan menjadi orang paling sengsara karena pasangan kita, pasangan yang kita idamkan ternyata tidak sesuai dengan harapan kita, apakah kita akan tetap setia akan janji pernikahan kita ??? Itu pertanyaan besar buat kita … apakah kita bisa setia seperti Yesus setia kepada Bapa … apakah kita akan membiarkan cawan yang disediakan Bapa buat kita lewat begitu saja ????
Tentu tidak kita harus meneladan Yesus, yang tetap setia kepada Bapa, kita juga harus berani mengampuni, membuang ego kita, menerima pasangan kita apa adanya, berusaha memahami bahwa pasangan kita merupakan mahluk yang tidak sempurna … apakah kita bisa melakukannya ???

Malam Paskah, adalah peringatan kebangkitan Tuhan Yesus yang diangkat Bapa untuk duduk disisi kanan Bapa, menerima semua kemuliaan seperti yang sudah dijanjikan Bapa kepada-Nya … setelah dengan setia mengikuti perintah Bapa bahkan sampai didera, disiksa, dan wafat di kayu salib …
Kita masing-masing memikul salib kita, apabila kita bisa melalui Kamis Putih dan Jumat Agung di keluarga kita, maka seperti juga janji Bapa bagi kita, kita akan memiliki kemuliaan dan kebahagiaan yang luar biasa, kita akan memiliki keluarga yang diidam-idamkan selama ini. Suami istri akan menjadi saling penuh pengertian, saling mengasihi, saling membantu di kala susah dan gembira … semuanya bisa dihadapi bersama Tuhan Yesus.

Semoga renungan Paskah bagi keluarga yang disampaikan oleh Ibu Lion kepada kami dapat memenuhi dan menjadikan pelajaran dalam kehidupan berumah tangga …. Semua indah pada waktunya …. We’re just do the best and believe God will do the rest ….

Ingat bahwa disetiap Minggu Palma, Kamis Putih, dan Jumat Agung masih akan menunggu Malam Paskah bagi semua keluarga … itulah Janji Yesus kepada seluruh keluarga yang percaya kepada-Nya.
P = Pasti
A = Aku
S = Selamat
K = Karena
A = Allah
H = Hidup

Amien